Siberdbn.com, KOTABARU – Aipda Erfan Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Laut Utara Polres Kotabaru, Mendapatkan piagam penghargaan dari Dinas Perhubungan Kabupaten Kotabaru.
Pemberian penghargaan tersebut atas dedikasi dan kontribusi dalam membantu memberikan pelayanan sehingga tercipta rasa aman. Terutama aset dishub yang ada di siring laut dan dermaga terpadu yang ada di Kelurahan Kotabaru Hilir.
Dalam acara tersebut, turut dihadiri Kadishub Kotabaru, Khairian Anshari,S.STP. MSi, Kapolres Kotabaru diwakili oleh Kapolsek Pulau Laut Utara AKP Marjoko, Aipda Erfan dan Pejabat Utama Dinas Perhubungan Kotabaru, di ruang Meeting Room Dinas Perhubungan Kotabaru, Selasa (11/3/2025).
Baca Juga : Bupati Rahmat Salurkan Bantuan Hibah Rp 683 Juta di Safari Ramadan Bumi Makmur Tala
Kepala Dinas Perhubungan Kotabaru Khairian Anshari menyampaikan, pemberian piagam penghargaan dari dinas perhubungan kepada Aipda Erfan bukan tanpa alasan.
Sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Pulau laut Utara Aipda Erfan selalu aktif melakukan pengawasan terhadap dua aset dishub kotabaru yakni. Pertama. Aset parkir elektronik yang ada di kawasan siring laut dan Kedua Aset Pelabuhan Terpadu.
Selain itu, bekerjasama dengan personil dinas perhubungan dan juga memberikan pembinaan terhadap personilnya melakukan pengawasan menjaga aset milik dinas perhubungan kotabaru.
“Dasar dedikasi dan apresiasi yang sangat baik dimana sebagai bhabinkamtibmas dapat melayani dengan rasa aman dan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,”ujar Kadishub Khairian Anshari.
Sementara itu, Kapolsek Pulau Laut Utara AKP Marjoko mengucapkan terimakasih atas pemberian piagam penghargaan Aipda Erfan selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Kotabaru Hilir.
Ganjaran piagam penghargaan bhabinkamtibmas yang diberikan oleh Dishub Kotabaru berkat kerjasama dan sinergitas dalam pengawasan menjalankan tugas pengamanan di lingkungan kelurahan Kotabaru Hilir.
“Saya berharap, pemberian piagam penghargaan ini menjadi motivasi untuk lebih ditingkatkan lagi dalam pengawasan pengamanan dan Polsek Pulau Laut Utara selalu siap pada diperlukan,”pintanya
EDITOR : CAN
Comment