siberdbn.com, PELAIHARI – Wakil Bupati (Wabup) Tanah Laut (Tala), H Muhammad Zazuli, menghadiri pembahasan draft kerja sama yang dirangkai dengan Forum Konsultasi Publik (FKP) Penyusunan Standar Pelayanan pada Mal Pelayanan Publik (MPP) Tala, Rabu (12/3/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk merumuskan standar pelayanan yang lebih optimal bagi masyarakat.
Wabup Zazuli menyampaikan harapannya agar forum ini menghasilkan saran dan masukan yang membangun demi peningkatan kualitas pelayanan publik.
Ia menegaskan, bahwa kehadiran MPP harus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, mempermudah akses layanan, serta meningkatkan efisiensi birokrasi di Tala
Baca juga: Safari Ramadan Kelima Pemkab Tala Salurkan Hibah untuk Kegiatan Keagamaan di Tambang Ulang
“Kami ingin masyarakat semakin terbantu dengan adanya MPP ini. Standar pelayanan yang baik akan menjamin kepuasan dan kemudahan bagi warga dalam mengakses berbagai layanan pemerintahan,” katanya.
Selain menghadiri forum, sekaligus Wabup Zazuli juga meninjau beberapa titik lokasi di MPP. Memastikan kesiapan sarana dan prasarana guna mendukung pelayanan yang maksimal bagi masyarakat.
Dengan adanya forum ini, diharapkan standar pelayanan di MPP Tala semakin baik, transparan, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Pemerintah Kabupaten Tala berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan demi kesejahteraan warga.
Penulis: Farida Arliani
Editor: Tim Redaksi
Comment