siberdbn.com, PELAIHARI– Kembali Bupati Tanah Laut (Tala) H Rahmat Trianto menyerahkan ratusan hand traktor kepada brigade pangan di Tanah Laut, Rabu (16/04/2025) di Aula Hutan Jati Pelaihari.
Ia Pun semakin optimis kedepan Tala menjadi lumbung pangan di Kalsel. Hal ini juga meneguhkan komitmen pemerintah daerah dalam memperkuat ketahanan pangan dengan dukungan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) yang terus mengalir ke Tanah Laut.
Bupati Rahmat mengatakan, kurang lebih Kabupaten Tala, mendapatkan bantuan Alsintan sebanyak 740 unit dan ini penting dibuktikan kepada negara bahwa Tala memang layak disalurkan alat dan mesin pertanian.
Orang nomor satu di Bumi Tuntung Pandang Tanah Laut ini menegaskan, bantuan berupa Alsintan seperti ini tidak mudah didapatkan dan dimumngkinkan Kabupaten selain Tala belum tentu mendapatkannya.
“Saya sangat fokus dengan masalah pertanian ini, waktu saya maju di DPR RI sebelum dilantik pada Oktober lalu pidato pertama saya dan kenapa maju sebagai Bupati di Tala? Itu tak lain untuk meningkatkan ketahanan pangan di Kabupaten ini sebagai penopang Ibu Kota Nusantara (IKN),”kata Bupati disela temu Teknis Penyuluh Pertanian dengan penyaluran bantuan alat mesin pertanian (alsintan) kepada Brigade Pangan se-Kabupaten Tanah Laut.
Bupati Rahmat, berharap pertanian di Kabupaten Tanah Laut, terus dalam pantauan negara memberikan tantangan kepada semua dengan diberikannya alat dan mesin pertanian (alsintan).
Ia mengimbau kepada Brigade Pangan se-Kabupaten Tanah Laut, sebagai ujung tombak dan petarung hebat mensukseskan swasembada pangan hingga Tanah Laut menjadi lumbung pangan.
“Indek ketahanan pangan di Tala itu tinggi termasuk ketersediaanya namun ke-manfaatnya masih kecil dan ini perlu dievaluasi. Maka dari itu saya sangat mengharapkan kekompakan sinergitas, kolaborasi semuanya,”ujarnya,
Bupati Rahmat, menegaskan temu teknis penyuluh Pertanian merupakan kolaborasi Brigade Pangan menjadikan sinergitas yang dicita-citakan oleh Presiden menjadi swasembada pangan. Selain itu Kabupaten Tala dapat bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) dari pusat.
“Pada kegiatan ini Kami menyerahkan 148 alat dan mesin pertanian (alsintan) berupa hand traktor ditambah pompa air sebanyak 258 unit, dan ini wujud komitmen pemerintah pusat ke Kabupaten Tala,”ucapnya.
Dengan bantuan alsintan kata Bupati Rahmat, menjadi cambuk baginya untuk mewujudkan dan siap Kabupaten Tanah Laut menjadi lumbung pangan yang menjadi percontohan di provinsi Kalimantan Selatan.
Bupati Rahmat, menjelaskan dalam mewujudkan Tala sebagai swasembada pangan kedepan, maka pihaknya terus menyalurkan alat dan mesin pertanian (alsintan) dan mengaktifkan pada Bridge Pangan melalui penyuluh-penyuluh pertanian agar dapat menaikan tanaman padi jenis IP 300 yang ada di Kabupaten Tanah Laut.
“Tanah Laut komitmen sebagai tempat lumbung pangan dengan dukungan Brigade Pangan dan semua pihak,”tandas Bupati.
Comment